Kuatkan Organisasi di Tingkat Kabupaten, PWI Sulbar Bentuk PWI Mamasa

BANNIQ.Id. Mamasa. Sebagai organisasi Profesi Wartawan tertua, Persatuan Wartawan Indonesia ( PWI) senantiasa berkomitmen terhadap akselerasi program pembangunan yang dijalankan oleh Pemerintah, baik di tingkat pusat maupun daerah. Untuk mendukung komitmen tersebut, PWI terus mengembangkan kemitraan dengan lembaga pemerintah dan swasta melalui penguatan organisasi hingga ke daerah melalui pembentukan pengurus PWI cabang Kabupaten.

Seperti halnya pembentukan pengurus PWI Cabang Mamasa, di Arena Konferensi Kerja Provinsi (Konkerprov) PWI Sulbar di Kawasan Destinasi Desa Wisata Tondok Bakaru Mamasa Sabtu, 12 Agustus 2023.

Pengurus PWI Cabang Mamasa yang baru dibentuk dengan komposisi pengurus, Syahrul Gunawan, ketua, Sekertaris Zulfadli, Bendahara Zakaria.

” Untuk pengurus cabang, minimal tiga yang mendukung struktur kepengurusan yakni ketua,sekertaris dan bendahara, dan harus yang sudah kompeten minimal wartawan muda,” jelas Ketua PWI Sulbar Sulaeman Rahman, Sabtu(12/8).

Nantinya lanjut Sulaeman, Pelantikan pengurus akan dilaksanakan setelah SK Dari PWI Pusat usai kongres bulan depan.

” Untuk pelantikannya, mungkin akan dilaksanakan secara kolektif nanti jika sudah terbentuk tiga cabang lagi yakni Pasangkayu,Majene dan Polman, kita juga menunggu proses Penerbitan SK dari PWI pusat mungkin sesudah kongres,” pungkasnya.

Di tempat yang sama, Ketua PWI Cabang Mamasa Syahrul Gunawan meng apresiasi PWI Sulbar yang telah membentuk PWI Cabang Mamasa, dengan terbentuknya PWI Mamasa, program-program PWI akan semakin terakselerasikan ke daerah, terutama peningkatan kompetensi Wartawan.

” Kami apresiasi PWI Sulbar yang telah membentuk PWI Cabang Mamasa, tentu kami masih butuh banyak arahan, dan kami berkomitmen untuk mendukung program peningkatan kompetensi Wartawan, kami akan menggalang teman-teman wartawan yang belum UKW untuk ikut UKW,” pungkas Pemegang Sertifikasi Wartawan Madya Dewan Pers ini.|***

Sekertaris FRaksi Nasdem DPRD Sulbar, Hatta Kainang,SH(foto:repro) BANNIQ.Id. Sulbar. Sekertaris partai Nasdem DPRD sulbar, Hatta kainag,SH kembali meminta Pemerintah provinsi sulbar untuk …

Presiden Partai PKS, Ahmad Saikhu bersama ketua DPW PKS Sulbar, Yuki Permana,pada kegiatan pembukaan Training Orientasi Partai BANNIQ.Id. Sulbar. Presiden Partai Keadilan …

Manajemen PT Mamuang Saat Memberikan Pengarahan terkait Sumbangan untuk Guru Honorer dan Kader Posyandu di desa Martasari(foto:HR) BANNIQ.Id, Pasangkayu — PT Mamuang …

Kegiatan Rilis IHK oleh BPS Sulbar(foto:Banniq.Id) BANNIQ.Id. Sulbar. Hasil rilis BPS terkait Indeks Harga Konsumen (IHK) Berdasarkan hasil Survei Harga Konsumen 90 …

BANNIQ.COM.Sulbar. Raihan suara Joko Widodo pada pilpres Tahun 2014 lalu yang merupakan peraih suara tertinggi di Indonesia, sekira 70%, nampaknya sejarahnya akan …

BANNIQ.Id.MAJENE,- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Barat menggelar Rapat Kerja Peningkatan Kapasitas Pengawasan Pemilu di hotel Nusabila, Kec. Banggae Timur.kab.Majene. …

BANNIQ.Id.Majene. Pemilu tahun 2019 ini adalah pemilu dengan tingkat kerumitan yang tinggi, dimana pileg dan Pilpres dilangsungkan secara Bersamaan, untuk itu Pengawas …

BANNIQ.Id.Topoyo.Guna memastikan proses perhitungan suara hasil Pemilu 2019 cermat dan akurat, di masing-masing TPS pada hari Jumat Pencoblosan tanggal 17 April 2019, …

Banniq dot ID || Beritanya Tajam Setajam Sembilu © 2023

error: