BANNIQ.Id.Sulbar. Sapi Qurban Presiden Joko Widodo seberat 1.027 Kg yang berasal dari Desa Kebun Sari Kecamatan Wonomulyo Polman diserahkan oleh Pj Gubernur Sulbar Akmal Malik kepada Pengurus Pembangunan (PP) Masjid Al-Ikhlas Simbuang Mamuju, usai melaksanakan shalat ied,Mingggu,10 Juli 2022.
Sapi Qurban tersebut kata Akmal khusus disumbangkan oleh Presiden Jokowidodo untuk masyarakat yang berhak menerimanya, dan atas bantuan tersebut diharapakan kepada Presiden dan Keluarga mendapat keberkahan.
” Sapi Qurban ini diberikan kepada masayarakat yang berhak menerima, dan semoga dengan bantuan sapi Qurban ini bapak Presiden dan keluarga mendapat keberkahan, amal serta kemurahan rezeki,” ucapnya.
Terkait mekanisme penditstribusian dagingnya sebut Akmal, diserahkan sepenuhnya ke panitia.
” Pembagian dagingnya kita serahkan sepenuhnya ke panitia, hanya perlu dihimbau agar untuk kebersihan lingkungan, setidaknya panitia menghindari menggunakan plastik mungkin ada bahan lokal yang digunakan sebagai wadah untuk membungkus, pokoknya Kita berqurban tetapi kita juga tetap menjaga lingkungan,” harapnya.
Selain menyerahkan Sapi Qurban Akmal juga meninjau pembangunan Masjid Al-Ihklas yang dibangun kembali setelah hancur diterjang gempa, ia berjanji akan menganggarkan biaya lanjutan pembangunan masjid Al-Ikhlas.
” Kita juga melihat kondisi masjid yang belum memadai setelah dibangun karena terdampak gempa, kita bersama para dermawan akan membantu pembangunan masjid ini, untuk bantuan dari Pemprov akan dianggarkan di TA 2023,” pungkasnya.|asdar