Jumat, Oktober 4, 2024

Sekprov Sulbar Pimpin Peninjauan Dampak Banjir Bandang Kalukku Mamuju

- Advertisement -
Sekprov Sulbar, Muh.Idris DP saat meninjau Lokasi Banjir Bandang di Kalukku Mamuju(photo:Repro)

BANNIQ.Id.Sulbar. Akibat intensitas hujan yang tinggi hari selasa, 11 Oktober yang mengguyur wilayah Sulbar terutama Majene dan Mamuju mengakibatkan longsor dan banjir di beberapa tempat, salah sagunya di Kecamatan Kalukku, yakni di lingkungan Ahuni dan Tampa padang Mamuju, beberapa warga yang rumahnya terendam banjir, mengungsi di terminal bandara Tampa padang.

Hari ini,  Rabu 12 Oktober 2022, Pemprov Sulbar yang dipimpin oleh Sekprov Sulbar,Dr.Muh.Idris DP. Meninjau langsung lokasi Banjir.

” Kami pagi ini memantau dampak bencana banjir bandang Kalukku Mamuju,ini barusan terjadi,”  jelas Sekprov Sulbar,Muh.Idris DP, via pesan Waatshaap, Rabu, (12/10).
Aktivitas yang dilakukan oleh tim kata Idris sudah menurunkan alat berat untuk membersihkan sampah dan melancarkan aliran air sungai.

” Tim Sudah menurunkan alat berat dan sudah melakukan pembersihan juga untuk melancarkan aliran air sungai, ” imbuhnya.

Untuk para korban banjir sambung Idris, pemprov telah menyiapkan Dapur Umum dan semua ka OPD telah memberikan donasi.

” Kita telah menyiapkan dapur Umum Tagana, dan se ua kepla OPD telah memberikan donasi secara pribadi,” pungkasnya.|***

Baca Juga >>   Pemkab Mateng Terima 225 P3K TA 2024, Seleksi Segera Dilaksanakan
BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: