Selasa, November 26, 2024

Berkampanye di Tapalang dan Tapalang Barat, Irwan SP Sampaikan Program Umrah Imam Masjid untuk 5 Tahun ke Depan

- Advertisement -

BANNIQ.Id.Mamuju. Calon Wakil Bupati Mamuju Irwan Satya Putra Pababari kembali grebek 3 Desa di Kecamatan Tapalang Kabupaten Mamuju.

Irwan di dampingi Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat Muh. Hatta Kainang dari Partai NasDem, Iksan Syarif dari Partai Hanura, dan Malik Ballako, H. Mudar Anggota DPR Kabupaten Mamuju.

Kedatangan Irwan Satya Putra Pababari di Tiga Desa diantaranya Desa Takandeang, Desa Pasa,bu dan Desa Ta,an masyarakat setempat sangat antusias dan gembira menyambut kedatangan calon Wakil Bupati Mamuju tersebut.

Terlebih lagi saat Irwan SP Pababari menyampaikan Visi Misi yang akan dijalankan melalui program program selama 5 Tahun Kdedepan nantinya.

Salah satu program yang disampaikan Habsi – Irwan mendapat apresiasi dari masyarakat adalah program umroh imam masjid setiap tahunnya, satu ambulance untuk satu Desa, kemudian program pembangunan jalan 1 Kilo Meter per Desa setiap tahunnya dan program beasiswa Mamuju Pintar dan bantuan seragam sekolah.

Olehnya itu, kata Irwan Kami datang disini untuk meminta Doa, restu dan dukungan bapak, ibu serta saudara saudara untuk melangkah ke selanjutnya 2 periode. Nomor Urut kami nomor 2 dan mungkin ini ini tanda tanda alam sebagai tanda 2 periode.

Sementara salah satu tokoh masyarakat Kecamatan Tapalang Barat, Mursalim mengungkapkan melalui bahasa daerah Tapalang mengatakan siapa lagi yang akan diperjuangkan kalau bukan Habsi – Irwan.

“Menna lolo ke na nipilih ingkita, apa diangmo inne solata simbahasa tau, singsuku tau ya apa lolo pa, taki mo nipa,mesai inne Habsi – Irwan,” Ucap Mursalim.

Sementara di Desa Pasa,bu Iksan Syarif selaku Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat mengungkapkan apa alasan kita sehingga tidak mendukung Habsi – Irwan untuk 2 Periode kalau yang lain bisa 2 periode kenapa tidak Habsi – Irwan kita kasi 2 periode juga, Pak Habsi ini orang Tapalang Asli saya kira kita akan komitmen mendukung beliau menjadi Bupati Mamuju 2 periode sehingga bisa menjadi kebanggaan kita bersama kedepannya.

Baca Juga >>   Debat Pamungkas, ABM-Arwan Bakal Lanjutkan Program Pewarisan Budaya Melalui Kurikulum dan Story Telling

Diakhir pertemuan di Desa Ta,an sebagai titik terakhir di Kecamatan Tapalang, Irwan mengatakan mari kita berfikir positif dan rasional jangan mudah terprovokasi.

“Kami membangun jalan disini kami membangun puskesmas satelit disini kami menyalurkan berbagai bantuan disini mulai dari bidang pendidikan, sosial maupun ekonomi, lalu dengan se entengnya mereka datang merusak pikiran kita bahwa kami tidak pernah sama sekali membangun apa – apa di sini, kenapa mereka bercerita begitu ya karena tidak ada yang bisa dilakukan selain membuat cerita yang tidak benar. Mari kita berfikir sehat jangan mau terprovokasi,” Tutupnya.|asd

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: