Rabu, Oktober 9, 2024

Berceramah di Masjid Al-Barru Bukit Simboro Mamuju, Syech Malik Bin Jabbal Minta Muslim di Palestina Dido’akan

- Advertisement -

BANNIQ.Id.Mamuju. Ulama Asal Nablus palestina Syech  Malik Bin Jabbal menyampaikan Tausyiah sekaligus menyampaikan gambaran tentang penderitaan yang dialami  muslim di palestina terutama di Gaza dan situasi di masjidil aqsa, di Masjid Al-Barru Bukit Simboro Mamuju.

Imam masjid di Salah satu masjid di Yordaniah ini menyampaikan tujuannnya berada di  Indonesia untuk menyampaikan kabar yang terjadi di palestina saat ini.

” Saya berkunjung ke Indonesia untuk menyampaikan kabar terkini yang diderita oleh saudara kita di palestina terutama di Gaza dan masjid Aqsa,” jelas Syech Malik Bin Jabbal  saat membuka ceramahnya yang diterjemahkan oleh Uztas Lukman, Kamis malam(14/3/24).

Syech Malik Bin Jabbal bersama penerjemah Uztas Lukman saat menyampaikan ceramah di masjid Al-Barru Bukit Simboro Mamuju(foto:Banniq.Id)

Ditambahkan, untuk kondisi Masjidil Aqsa umat muslim di sana tidak bebas melaksanakan Shalat lima wakti dan Tarawih, karena dijaga ketat oleh pasukan Zionis Israil, sangat berbeda dengan kondisi umat muslim di Indonesia yang bebas melaksanakan ibadah.

” Saat ini kondisi di Masjidil Aqsa saudara kita di sana tidak bebas melaksanakan shalat baik shalat 5 waktu maupun shalat tarawih, mereka dipukuli, dan bagi perempuan dilecehkan dengan dibuka hijabnya, dan yang dibolehkan masuk dalam masjid hanya yang berusia 40 tahun ke atas ini kondisi yang sangat berbeda dengan kenyamanan  beribadah umat muslim yang ada di Indonesia seperti malam ini,” imbuhnya.

Pemilik beberapa rumah tahfiz di Yordania ini juga menyampaikan kondisi terkini di Gaza dimana semenjak 7 oktober 2023 sampai sekarang, terdapat 31 ribu penduduk gaza yang sakit dan 72 ribu yang luka-luka, atas genozida yang dilakukan oleh Zionis Izrail dan Sekutunya.

Baca Juga >>   Kunjungi PT Cipta Persada Mulia di Batam, Pj Gubernur Ajak Pihak Perusahaan Investasi di Sulbar

Olehnya Syhech Malik Bin Jabbal berharap dukungan umat muslim Indonesia sebagai umat Wahidan,umat yang satu dengan umat muslim di palestina untuk mendoakan, berinfaq dan bertobat Nasyuha.

Syech Malik Bin Jabbal berfoto bersama dengan Jamaah Masjid Al-Barru Perumahan Bukit Simboro Mamuju(foto:Banniq.id)

” Saya berharap umat muslim Indonesia terus mendoakan saudara muslim di palestina, berinfaq dan bertobat Nasyuha karena bisa jadi Allah belum memberikan kemenangan bagi saudara muslim di sana karena masih terhijab oleh dosa-dosa kita,semoga dengan tobat Nasyuha seluruh kaum muslimin  tersebut Allah  akan menyatukan kita dalam kalimah Laailaha Illllah, dan akan memudahkan saudara kita untuk merebut kembali masjidil Aqsa dan mereka dapat mengatasi kesulitan yang dihadapi,” ujarnya mengakhiri Tausyiahnya.

Di tempat yang sama, usai pelaksanaan shalat tarawih, ketua Pembangunan Masjid Al-Barru Bukit Simboro Mamuju, H.Andi Farid Kusno,S.Sos;M.Si. menyampaikan terima kasih kepada Syech Malik Bin Jabbal atas kesediannya bertaushyiah dan bershalat tarawih beersama  dengan jamaah, dan dirinya juga berterima kasih kepad jamaah yang telah berinfaq sebagai upaya untuk membantu saudara-saudara muslim di Palestina.

” Mewakili jamaah saya berterima kasih ke Syech Malik bin Jabbal dan rombongan  atas tausyiah dan mengimani shalat Isya dan Tarwih, kami sampaikan rasa simpati dan prihatin kepada saudara kami di Palestina, dan kepada jamaah yang telah berinfaq, kami juga berterima kasih, mungkin nilainya tak seberapa tapi paling tidak ini bentuk dukungan moril kita kepada saudara muslim yang ada di palestina, moga Allah terus memberikan kekuatan dan membebaskan mereka dari kesulitan yang dihadapi saat ini,Aamiin,” ungkap H.Andi Farid Kusno.|***

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: