Senin, November 25, 2024

Bersama Susi Air, Pagi Ini Kafilah Sulbar untuk MTQN XXIX Flight ke Banjarmasin

- Advertisement -
Rombongan kafilah Sulbar saat persiapan keberangkatan ke Banjarmasin(photo:Banniq.Id)

BANNIQ.Id.Sulbar. Rombongan pertama Kafilah Sulbar yang berjumlah 12 orang untuk mengikuti MTQN XXIX Banjarmasin, pagi ini 9 Oktober 2022 bertolak ke Bandara Syamsuddin Noor Banjarmasin, dan untuk penerbangan kedua nanti akan kembali flight pada jam 11.30 Wita.

Pendamping H.Muh.Sukri menyampaikan untuk keberangkatan hari ini adalah kafilah putra dan putri dan pendamping, dirinya berharap rombongan akan tiba di Banjarmasin dengan selamat.

” Insya Allah rombongan pertama kafilah Sulbar akan bertolak ke Banjarmasin pagi ini, Kami mohon do’anya agar rombongan tiba dengan selamat di Bandara Syamsuddin Noor,” harap Muh.Sukri.

Pada kesempatan lain, Muh.Sukri menjelaskan untuk lomba yang diikuti oleh Kafilah Sulbar, namun yang menjadi harapan bisa meraih juara ada beberapa cabang lomba.

Photo bersama Rombongan kafilah Sulbar di Bandara Tampa Padang(photo:banniq.id)

” seluruh cabang sesungguhnya ada peserta kita, kemudian cabang-cabang yg menjadi andalan Sulbar sesuai evaluasi tim pelatih saat TC yakni, Cabang tilawah tingkat remaja, 2. Cabang qiraat mujawwad,Cabang kaligrafi hiasan mushaf dan termasuk juga binaan saya pada cabang syarhil putra, Insya Allah yah, kita berdoa lah, amiin”, pungkasnya.|***

Baca Juga >>   Bahas Peningkatan Produksi Ternak Melalui Pembentukan Disnak, Pj Gubernur Berkunjung ke DPRD Subar
BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: