Jumat, Oktober 4, 2024

BLK Sulbar Buka PBK Gel I Tahun 2024 di Polman

- Advertisement -

BANNIQ.Id. Sulbar. UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) Sulbar kembali memggelar pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) di Polewali kabupaten Polman dibuka pada hari Senin,29 Januari 2024 dan akan berlangsung hingga 9 Maret 2024.

Peserta PBK yang telah lolos seleksi sebanyak 64 orang akan mengikuti 4 jurusan keahlian yakni, Barista,Tata Rias Kecantikan, tata busana dan Komputer operation asisten.

“ PBK angkatan I tahun 2024 sebayak 64 peserta untuk empat jurusan dengan masing-masing jurusan 16 orang yaitu barista, tata rias kecantikan, tata busana, kemudian computer operator asisten,” Kepala UPTD BLK Sulbar, H.Andi Farid Kusno,S.Sos.M.Si, via telfon,Selasa(30/1/24).

Andi Farid Kusno menambahkan, 64 peserta akan dilatih oleh instruktur berpengalaman berdasarkan pilihan masing-masing.

Dari PBK tersebut,Andi Farid berharap ketika menjadi alumni dapat menciptakan lapanhan kerja dan berusaha secara mandiri.

“Setelah mereka mengikuti PBK.ini, kami berharap peserta dapat menciptakan lapangan kerja sendiri, usaha mandiri, ini juga sebagai bahian dari komitmen BLK untuk menurunkan angka pengangguran di Sulbar,” imbuhnya.

Dalam kaitan itu pula, sambung Andi Farid program PBK.adlah Wujuf dukungan terhadap kebijakan PJ Gubernur Sulbar yakni 4+1

Dijelaskan, peserta setelah mendapat pelatihan, nantinya BLK dan Disnaker Polman akan siap melakukan fasilitas penyediaan peralatan kerja bagi para peserta.

“Progm.ini akan menjadi terobosan Disnaker Polman dimana Disnaker Polman akan berkolaborasi antara BLK Polman dan BLK Sulbar melaksanakan paket pelatihan, sementara pengadaan peralatan setelah pelatihan mereka yang mengadakan,” jelasnya.

Kesempatan yang sama, Kepala Dinas Tenaga Kerja Sulbar, Andi Farid Amri mengatakan, tujuan dari pelaksanaan pelatihan tersebut adalah memberikan peluang kepada masyarakat untuk memperoleh keterampilan sehingga dapat menjadi wirausahawan dan entrepreneur di Sulbar.

“Harapan kita dari pelatihan ini seluruh peserta setelah selesai mengikuti pelatihan dapat mengembangkan kemampuan, sehingga dapat menjadi entrepreneur yang mampu menciptakan lapangan kerja secara mandiri,” tutupnya.|***

Baca Juga >>   Relawan Aliansi Bangun Malaqbiq ABM-Arwan Nyatakan Dukungan ke Adami untuk Pilbup Mamuju

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: