Jumat, Oktober 4, 2024

Desakan Pergantian Kadus Tak Digubris, Ratusan Warga Salubulu Gelar Aksi Demonstrasi

- Advertisement -

BANNIQ.Id, Pasangkayu— Terkait tuntutan warga Dusun Salubulu yang menuntut kepala Dusun (Kadus) minta dicopot dari jabatannya terkesan tidak direspon oleh pihak pemerintah, ratusan warga yang mengatasnamakan aliansi masyarakat Salubulu turun ke jalan melakukan aksi unjuk rasa di kantor kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, Selasa (30/05).

Dalam gerakan Aksi damai yang dikoordinatori oleh Lukman, menuntut dan meminta kejelasan dari pihak pemerintah terkait pergantian kepala Dusun Salubulu yang mana sebelumnya sudah dilakukan mediasi warga bersama pemerintah kelurahan dan pemerintah kecamatan serta di dampingi oleh Danramil 1427-01 Pasangkayu Letda Inf Andi Malik.

Dari hasil tersebut, Camat Pasangkayu Irwan Lasibe, S.Sos mengambil langkah untuk melaksanakan pertemuan kedua kepada warga Salubulu dengan dasar surat pelimpahan penanganan Nomor: 148.1/07/V/2023/LP dari pihak kelurahan Pasangkayu yang ditanda tangani langsung oleh Plt. Lurah Pasangkayu Kaswan yang ditujukan ke pemerintah Kecamatan Pasangkayu.

Camat Pasangkayu dalam pertemuan kedua bersama warga Salubulu merespon tuntutan warga Salubulu dan selanjutnya membahas serta menyusun agenda untuk melakukan pemilihan kepala Dusun pada kegiatan tersebut.

Irwan Lasibe, S.Sos mengatakan, pertemuan kedua bersama warga yang membahas tentang agenda pemilihan kepala Dusun berjalan dengan lancar.

“Dari hasil pertemuan kedua yang membahas agenda pemilihan kepala Dusun membuahi hasil kesepakatan dari pihak pemerintah kecamatan bersama warga untuk melaksanakan pergantian dan pemilihan kepala Dusun,” jelas camat kepada awak media.

“Dari informasi, terjadinya aksi yang dilakukan warga masyarakat dusun Salubulu dikarenakan warga Salubulu mendapat informasi bahwasanya keputusan pada pertemuan kedua ditolak oleh pihak kelurahan dan Kassa kepala Dusun Salubulu (menjabat) tidak siap melakukan pernyataan pengunduran dirinya,” tambah Irwan Lasibe yang belum lama ini menjabat sebagai Camat Pasangkayu.

Baca Juga >>   Pemkab Mateng Terima 225 P3K TA 2024, Seleksi Segera Dilaksanakan

Dari gerakan Aksi yang dilakukan warga masyarakat Salubulu, Camat Pasangkayu didampingi oleh Plt lurah Pasangkayu serta Danramil dan Kapolsek, meminta dan menerima beberapa perwakilan dari warga Salubulu di ruang pola kantor kecamatan Pasangkayu untuk melakukan diskusi.

Dalam diskusi, Camat Pasangkayu menerima tuntutan dari warga dan memutuskan untuk melakukan pergantian kepala Dusun Salubulu sesuai dengan kesepakatan bersama Plt Lurah Pasangkayu.

“Kami akan membuka pendaftaran bacalon Kadus, silahkan kepada masyarakat yang ingin mendaftarkan diri menjadi kepala Dusun Salubulu segera lakukan pendaftaran dan terkait dengan syaratnya akan diumumkan pada papan informasi yang ada di kantor Kelurahan Pasangkayu,” terang camat Pasangkayu.

“Setelah pertemuan hari ini, saya minta kepada masyarakat khususnya warga Salubulu agar tidak ada lagi terjadi permasalahan terkait dengan pergantian Kadus,” pintanya.

Dikesempatan yang sama, Danramil 1427-01 Pasangkayu mengatakan, mengajak warga Salubulu untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan lingkungan.

“Jangan mudah terpengaruh, terprovokasi, serta diadu domba melalui isu-isu atau informasi yang belum tentu kebenarannya, yang dikirimkan atau beredar melalui media sosial,” pungkas Danramil.|***

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: