BANNIQ.Id.MAMUJU–Untuk menjaring Calon Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang telah dinyatakan lolos seleksi administrasi, Hari ini Minggu 2 Februari 2020, KPU Mamuju menggelar ujian tertulis (Utul), yah diikuti 204 Peserta.
Pada pelaksanaan utul yang dipusatkan di SMA Negeri 1 Mamuju itu, lima orang calon anggota PPK diketahui tak ikut ujian.
“Jadi yang akan periksa hasil ujian tersebut adalah teman-teman Pokja pembentukan PPK,” ujar Komisioner KPU Mamuju divisi Sosialisasi, Parmas dan SDM, Ahmad Amran Nur.
Komisioner KPU Mamuju, kata Amran, hanya sebatas mengawasi jalannya proses pemeriksaan hasil tes tertulis para calon anggota PPK itu.
“Pengumuman hasil tes tertulis baru akan dilakukan di rentang waktu antara 6 sampai 8 Februari 2020,” sambung Amran.
Pelaksanaan ujiannya sendiri dilakukan dengan pengawasan ketat dari Bawaslu dan Polresta Mamuju. Anggota Bawaslu Mamuju, Faisal Jumalang berikut sejumlah staf Bawaslu tampak hadir pada setiap proses pelaksanaan utul.
Termasuk anggota kepolisian dari Polresta Mamuju.
Lembar soal, lembar jawaban dan kunci jawaban dijemput Komisioner KPU Mamuju di Polresta Mamuju. Kemudian diantar ke tempat pelaksanaan ujian lengkap dengan pengawalan dari Bawaslu dan Polresta.
Setelah pelaksanaan ujian, lembar soal dan lembar jawaban dipisahkan. Sementara lembar soal yang tak lagi digunakan selanjutnya dimusnahkan dengan cara dibakar.
“Kami menginginkan PPK yang berkualitas dan berintegritas. Sebab di tangan merekalah ujung tombak pelaksanaan Pilkada tahun ini,” ujar Hamdan Dangkang, Ketua KPU Mamuju. (*)