Jumat, Oktober 4, 2024

Ikuti Popda di Mateng, AST Berpesan ke Kontingen Kabupaten Majene untuk Menjaga Nama Baik Daerah

- Advertisement -

BANNIQ.Id. Majene. -Perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) ke IX 2024 tingkat Provinsi Sulbar yang di pusatkan di Kabupaten Mamuju Tengah, yang akan berlangsung dari tanggal 28 Mei hingga 2 Juni 2024.

Untuk Majene mengikutkan peserta sebanyak 150 orang yang terdiri dari pelajar SMA dan sederajat dan pendamping yang tergabung dalam rombongan kontingen dan resmi dilepas Bupati Majene Andi Achmad Syukri di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Majene, Sabtu (25/05/2024).

Ketua Tim Kontingen Popda Majene Ariansyah mengatakan, kontingen Kabupaten Majene akan mengikuti tujuh Cabang Olahraga.

“Kontingen Majene kita sudah persiapkan fisik maupun mental, sehingga diharapkan bisa mempertahankan prestasi juara umum dari pelaksanaan Popda sebelumnya yang berlangsung di Polman pada 2022,” harapnya.

Dijelaskan, dari tujuh cabor yang akan diikuti, diantaranya cabor bulutangkis, tennis lapangan, sepakbola, sepak takraw, pencak silat, voli ball dan basket.

“Sementara satu cabor lainnya yakni tinju belum kita ikuti,” jelasnya.

Sementara itu Bupati Majene Andi Achmad Syukri saat melepas kontingen Popda berharap kepada atlet agar tetap menjaga nama baik serta mengedepankan sikap sportifitas dalam mengikuti rangkaian Popda.

“Saya yakin dan percaya kita akan mampu bersaing dengan daerah lain. Mari junjung tinggi sportifitas,” pintanya.

Atlet Popda Kabupaten Majene adalah pelajar dari beberapa kelompok umur mulai SMP SMA sederajat dan tim pendamping.

Pada pelepasan tim Kontingen Popda Majene, dihadiri Pj Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Majene Misbahuddin.|W/***

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: