BANNIQ. Id. Jakarta. BPJS Kesehatan memberikan Penghargaan Universal Health Coverage(UHC) Award kepada 31 Pemerintah Provinsi dan 397 Pemerintah Kabupaten Kota. Penghargaan diberikan atas komitmen mereka dalam memberikan perlindungan kesehatan kepada masyarakat melalui Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), Selasa, 27
Januari 2026.

Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ghufron Mukti, menyampaikan bahwa capaian tersebut
mencerminkan keberhasilan kolaborasi lintas sektoral dalam menjamin hak dasar masyarakat atas layanan kesehatan. Menurutnya, Program JKN menjadi instrumen negara untuk memastikan perlindungan kesehatan yang adil dan merata bagi seluruh warga.
“Hingga 31 Desember 2025, jumlah kepesertaan Program JKN telah mencapai
282,7 juta jiwa atau lebih dari 98 persen dari total penduduk Indonesia, dengan tingkat
kepesertaan aktif sebesar 81,45 persen. Capaian ini melampaui target nasional dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2025-2029,” tegas
Ghufron dikutip dari antaranews.com, Seasa (27/1/26).
Sebagai salah satu Pemkab yang mendapatkan Penghargaan , Bupati Polman H. Samsul Mahmud(HSM) yang menerima langsung Pengharhaan UHC Award Madya dari BPJS Kesehatan menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas capain tersebut, dan menurutnya capain tersebut adalah buah dari kerja tukus dan kolaborasi dalam menghadirkan layanan keseatan masyarakat bagi masyarakat Polman.
” Alhamdulillah, Polewali Mandar mendapatkan UHC Awards 2026 Kategori
Madya, Capaian ini adalah buah dari kerja tulus, kolaborasi, dan niat baik dalam
menghadirkan layanan kesehatan yang merata bagi masyarakat. InsyaAllah,
menjadi jalan kebaikan dan keberkahan untuk semua, ” Ucap HSM.
Apresiasi juga disampaikan Sekertaris Daerah (Sekda) Polman Nursaid, S.Sos.MM. Kata mantan Direktur di Kemendes ini Prestasi tersebut adalah wujud dari koimtmen Bupati Polman dalam memberikan perhatain terhadap pelayanan kesehatan yang merupakan kebutusan dasar bagi masyarakat.
” Kami apresesisi atas Penghargaan ini yang diterima Pemkab Polman , raihan ini adalah wujud komitmen bupati terhadap layanan keseatan bagi masyarakat secara merata dan tanpa diskriminatif, tak ada lagi masyarakat yang tidak bisa mendapatkan akses pelayanan kesehatan dari komitmen itulah BPJS menilai bahwa Polman Layak Mendapatkan UHC Award ini,” Jelas Nursaid./***






