BANNIQ.Id. Sulbar. Open Bidding atau seleksi terbuka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama pada enam OPD Lingkup Pemprov Sulbar yakni; Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Badan Kesbangpol, Satpol PP dan Damkar, Biro Organisasi, Biro Barang dan Jasa dan Biro Hukum, yang pada era Pj Gubernur Sulbar Prof.Dr.Zudan Arifakhrulloh prosesnya sudah 90%, dimana masing-masing calon Pimpinan JPT pratama di Enam OPD tersebut sudah masuk kategori tiga besar, tinggal menentukan satu dari tiga nama tersebut.
Pada proses ini publik ingin mendapatkan informasi terkait proses dari open bidding ini, dengan kepemimimpinan Pj Baru Bartiar Baharuddin, apa.masih berlanjut atau akan diassesmen ulang.
Menanggapi hal ini, Sekprov Sulbar,Dr.Muh.Idris DP mengatakan tetap harus dilanjutkan.
” Harus terus karena sudah ada kebijakan dari Gub sebelumnya,” tulis Dr.Muh Idris via pesan Watshapp,senin (27/5/24).
Ditambahkan Idris, Salah satu prinsif yang dianut adalah tidak membatalkan kebijakan yang dibuat oleh kepala daerah sebelumnya|***