
BANNIQ.Id.Makassar | Sesuai tahapan Pilkada, usai pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju, Bakal pasangan calon(Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Mamuju, Habsi Wahid – Irwan Satya Putra Pababari melanjutkan proses pemeriksaan kesehatan hari pertama di PCC RS Wahidin Sudirusodo Makassar, Kamis 10 September 2020.
Sejak pukul 08.00 Habsi-Irwan sudah siap mengikuti segala rangkaian kegiatan hari pertama, dimana sesuai jadwal yang diterima tim Habsi-Irwan dimulai dengan Pemeriksaan Psikologis, Sosialisasi, dan Pemeriksaan BNN.
“Syukur Alhamdulillah segala rangkaian dalam tahapan pemeriksaan kesehatan hari ini telah kita lalui sama-sama, mulai pagi kami standby dimulai dengan psikotes, baik tes tertulis hingga wawancara. Bahkan ada pembekalan dari penyelenggara baik dari IDI dan penyelenggara (KPU) serta tes urine dari BNN,” ucap Calon Wakil Bupati Irwan SP Pababari usai mengikuti seluruh rangkaian hari pertama.
Ia mengaku seluruhnya berjalan lancar, sehingga dirinya dan calon Bupati Mamuju Habsi Wahid akan segera beristirahat agar hari kedua kembali berjalan lancar.
“Besok pagi masih ada pemeriksaan Jasmani, sehingga masih dibutuhkan stamina yang cukup. Untuk itu kami mohon doa dan dukungan dari semua masyarakat Mamuju agar dalam rangka tahapan ini kami bisa lalui dengan dilancarkan oleh Allah SWT,” pintanya.
Irwan juga berterimakasih untuk semua yang terlibat dalam proses tersebut, sehingga ia juga berharap proses tahapan pilkada dapat dilalui dengan lancar.
Sementara itu, Ketua KPU Mamuju Hamdan Dangkan menyampaikan, dua tahapan dalam proses pemeriksaan kesehatan telah dilalui kedua bakal calon.
“Sesuai jadwal mulai dari pagi hingga malam tadi, dua pasangan calon telah melaui pemeriksaan kesehatan hari pertama, sisa satu tahapan lagi yakni besok pagi pukul 07.00 akan dimulai,” tutupnya.|tim