Jumat, Oktober 4, 2024

Sambangi Dusun Tanjung Babia, Kapolsek Pasangkayu Himbau Masyarakat Jaga Kamtibmas

- Advertisement -

BANNIQ.Id. Pasangkayu— Kapolsek Pasangkayu, AKP Abdu Azis Gani memberikan himbauaneliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di Masjid Baburrahman, Dusun Tanjung Babia, Kelurahan Pasangkayu, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, Jumat (30/9).

Kapolsek Pasangkayu meminta kepada masyarakat, Khususnya Wilayah hukum (wilkum) Polsek Pasangkayu agar sama-sama menjaga memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) sehingga tercipta situasi aman dan Kondusif.

“Mari sama-sama kita menjaga Kamtibmas Pasangkayu, agar selalu tercipta situasi yang aman dan kondusif,” harap Abdu Azis Gani.

Ia juga menyampaikan kepada para orang tua agar selalu mengingatkan anak-anaknya untuk tidak meminum minuman keras dan selalu safety dalam berkendara dengan tetap menggunakan helem.

“Terima kasih kepada seluruh jamaah Masjid Baburrahman karena dalam pelaksanaan Sholat Jumat ini sangat tertib dalam Pelaksanaannya,” ujarnya.|hen/***

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: