BANNIQ.Id.Mateng . Guna membangun komunikasi antara Pemkab dan Awak media di Kabupaten Mamuju Tengah , berlangsung pertemuan kordinasi di Ruang kerja Sekkab Mamuju Tengah Belum Lama ini.
Tema pertemuan tersebut membicarakan kerjasama langganan dan publikasi media yang terjalin selama ini.
Menurut Askary, ada dua yang menjadi prioritas pemerintah daerah yang harus dibayarkan yakni Gaji Kontrak daerah dan media.
Lanjut ia katakan, dirinya sudah menyampaikan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Mamuju tengah, yang bisa dipending tolong dipending dulu, kita utamakan atau Prioritaskan pembayaran gaji tenaga kontrak dan langganan koran.
“Dari dua prioritas ini, harus diselesaikan walaupun kita ketahui bahwa daerah masih mengalami defisit,”tegas Askary.
Askary menambahkan, anggaran kegiatan yang sudah berjalan pihaknya menekankan jangan dibayarkan dulu, baik itu perjalanan dinas dan sebagainya sebelum didahulukan pembayaran media dan Gaji tenaga kontrak karna termasuk skala prioritas daerah.
“Jadi kalau ada berapa OPD yang belum menyelesaikan pembayaran langganan dan publikasi media, saya akan panggil semua karena harus anggaran media diselesaikan, khususnya yang sudah masuk kontraknya artinya jangan sampai uang media itu digunakan atau dialihkan ketempat yang lain,”ungkapnya.
Masih Askary , dengan adanya peralihan anggaran media ke Dinas Kominfo tahun ini, diharapkan ada perbaikan dikalangan media-media, khususnya wartawan Mamuju tengah dapat berjalan dengan baik.
“Pemerintah Kabupaten Mamuju tengah berharap setelah anggaran media ditangani Dinas Kominfo semua keluhan teman-teman media khususnya wartawan Mamuju tengah selama ini akan lebih baik kedepan,”tutupnya.|EE/S(Rubrik Khusus Persembahan Dinas Kominfo Mateng)