BANNIQ.Id.Sulbar. – DPD PDIP Sulbar tengah menggodok para kadernya yang berhasil duduk di DPRD Sulbar untuk diusulkan menjadi pimpinan DPRD. Hal ini dikemukakan Ketua PDIP Sulbar Agus Ambo Djiwa, Selasa (11/6/2019).
Berdasarkan hasil Pileg 2019, PDIP mendudukkan enam orang kadernya di PDIP Sulbar. Dengan demikian, partai berlambang banteng moncong putih ini berhak mendapatkan jatah kursi pimpinan dewan, yakni pada posisi wakil ketua II.
Kursi ketua DPRD didapatkan oleh Partai Demokrat yang memiliki sembilan kursi, lalu Partai Golkar dengan delapan kursi berada di posisi wakil ketua I, dan kursi wakil ketua III menjadi milik Partai Nasdem yang juga mengoleksi enam kursi.
Menurut Agus, tingkat provinsi bertugas untuk menggodok para calon, lalu selanjutnya diserahkan ke DPP PDIP untuk ditetapkan. Sedangkan syarat atau kriteria kader yang akan diusulkan menjadi pimpinan dewan tersebut di antaranya harus menjadi pengurus partai, memiliki loyalitas yang tinggi terhadap partai, punya komitmen untuk memajukan partai ke depan, dan memiliki suara terbanyak mendapat pertimbangan khusus.
“Nanti diusulkan ke DPP. Syaratnya harus pengurus, kedua loyalitas terhadap partai. Termasuk dipertimbangkan suara terbanyak. Dan, tentu punya komitmen memajukan partai ke depan,” ungkapnya.
Bupati Pasangkayu ini menambahkan, kader PDIP yang duduk di kursi pimpinan dewan nantinya harus berkualitas dan berintegritas karena menjadi pencerminan karakteristik partai. Apalagi, ini kali pertama PDIP mendudukkan kadernya di kursi pimpinan dewan sejak DPRD Sulbar terbentuk tahun 2004 silam.|Nn.smd.