BANNIQ.Id.Sulbar. Ditunjuk Sulbar sebagai tuan rumah Pra-PON cabor sepak takraw berdasarkan Surat dari PB PSTI tanggal 4 Februari 2023 Perihal Penetapan Tuan Rumah Pra-PON Wilayah IV yang ditandatangani Langsung Ketua PB PSTI Asnawi Abdul Rahman.
Ketua PB PSTI Asnawi Abdul Rahman kepada Banniq.Id, Senin(6/2) berharap dengan ditunjuknya Sulbar Sebagai tuan rumah akan dapat meningkatkan prestasi Cabor Sepak Takraw.
” Dengan ditunjuknya Sulbar sebagai tuan rumah penyelenggara Pra-PON Sepak Takraw Wil IV, saya berharap akan berdampak terhadap meningkatnya prestasi Cabor Sepak Takraw Sulbar,” Jelas Asnawi Via Telfon.
Selain berharap akan meningkatnya prestasi Cabor Sepak Takraw Sulbar dengan ditunjuknya sebagai Tuan Rumah Pra- PON, Asnawi juga yakin Sulbar akan Sukses melaksanakan Even tersebut.
” Saya yakin Sulbar akan dapat sukses melaksanakan Even Pra-PON Sepak Takraw karena akomodasi peserta tidak ditanggung panitia, yang ditanggung hanya akomodasi wasit,” Pungkasnya.
Terpisah Technical Delegate (TD) Pra-PON sepak Takraw Drs.Muh.Sabir juga yakin PSTI Sulbar akan sukses melaksanakan Even tersebut, karena hanya 10 Provinsi, Yakni Provinsi Sulut, Gorontalo, Sulteng, Sultra, Sulbar,Sulsel, Papua, Papua Barat, Maluku dan Maluku Utara.
” Saya kira tidak berat untuk operasionalnya karena Peserta tidak Difasilitasi Akomodasi, mereka hanya diarahkan tempat untuk menginap dan untuk hotel saya yakin Cukup,” Jelas Wasit Nasional Cabor Sepak TAkraw ini.
Sabir juga yakin Atlit Sepak Takraw Sulbar akan mempersembahkan yang terbaik untuk Sulbar di Ajang Pra PON. ” Saya yakin dibawah komando ketua Pengprov PSTI Sulbar even ini akan sukses dilaksanakan, dan Atlit kita akan mempersembahkan prestasi terbaik nantinya, seperti halnya pada Pra-PON sebelumnya,” pungkasnya.I***