Kapolda Sulbar, Irjen Pol,Drs Verdianto Iskandar Bittichaca, Saat menutup Open Turnamen Catur Piala Kapolda Sulbar Cup(photo:repro)
BANNIQ.Id. Sulbar. Open turnamen catur Kapolda Sulbar Cup I, yang berlangsung dari tanggal 23 Juni lalu,Sore ini,Minggu 25 Juni secara resmi ditutup oleh Kapolda Sulbar,Irjen Pol,Drs.Verdianto I Bittichaca,SH,S.IK.Kegiatan penutupan ini dihadiri Pula Wakapolda Sulbar,Brigjen Pol Ahmad Pamuji dan Kadiv Propam Kombes Pol Budiyantara,S.IK. dan Wakil Ketua KONI Sulbar H.Naskah Nabhan.
Melalui Sambutannya, Irjen Pol Verdianto mengapresiasi peserta yang meskipun menyita energi dan pemikiran saat berlomba namun tetap menunjukkan
semangat yang luar biasa dalam mengikuti lomba selama 3 hari, dan Dia mengatakan bahwa dalam open turnamen catur ini penuh dengan kejutan-kejutan.
” Pertandingan ini penuh dengan kejutan-kejutan meskipun kelihatannya permainan seseorang terlihat baik dan hebat namun karena strategi lawan yang lebih baik,maka dia yang menang, saya apresiasi peserta yang tetap semangat mengikuti pertandingan meskipun lelah karena bertanding,” jelas Irjen Verdianto.
Kepada panitia yang telah mengsukseskan kejuaraan baik di Interen Polda maupun panitia Percasi, Dia mengucapkan terima kasih atas suksesnya kejuaraan terbuka tersebut.
” Kepada panitia saya apresiasi dan berterima kasih atas suksesnya kejuaraan ini, dan sekiranya ada kekurangan yang dirasakan oleh peserta mohon panitia dimaafkan,” imbuhnya.
Di tempat yang sama, Ketua Percasi Sulbar, H.Muh Jayadi,S.Ag.SH;MH berharap dengan kegiatan open Turnamen ini, selain menjadi even untuk meraih prestasi oleh para atlit catur, tapi juga ajang silaturrahim bagi panitia dan Jajaran Polda Sulbar,dan ke depan forkopimda lain dapat juga menggelar kejuaraan yang sama.
” Ke depan kami berharap kepada forkopimda yang lain agar dapat menggelar kejuaraan yang sama, karena olah Raga Catur adalah olah raga yang merakyat, makanya melalui olah raga catur ini Forkompinda dapat lebih dekat dengan rakyat,” jelas ketua Fraksi Nasdem DPRD Sulbar ini.
Kemudian kepada atlit Sulbar, Jayadi berharap Kejuaraan Kapolda Sulbar Cup ini dapat menjadi penguatan kemampuan untuk menuju Pra Pon di Palu Sulteng.
” Open Turnamen ini kita berharap kepada pecatur kita untuk menjadikan Kejuaraan ini sebagai penguatan sebelum berlaga di Pra-Pon Sulteng, dan kita berharap pecatur kita akan mempersembahkan medali emas dan Kita berharap lolos ikut PON XXI,” pungkasnya.
Adapun yang meraih juara pada open Turnamen ini adalah Pecatur dari Jateng MN Hudallah, di tempat kedua MN Zaki Daulhaq asal Sulteng dan juara III MN Fatih asal Gorontalo. Untuk juara lokal, juara Satu Basri Moa(Mamuju) Juara II MN Budiman(Polman) dan juara III Suleman (CCC).|***