BANNIQ.Id.Mamuju.Pengurus Darma Wanita Persatuan (DWP) se-Provinsi Sulawesi barat termasuk DWP kabupaten Mamuju di kukuhkan melalui metode virtual (Rabu, 4 November 2020).
Dalam sambutannya
Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Sulawesi Barat Hj. Kartini Hanafi Idris berharap agar pengurus DWP tetap mampu menjadi agen perubahan dan mengambil peran dalam dinamisasi pembangunan, terlebih ditengah upaya melakukan adaptasi kebiasaan baru.
Semua harus dapat beradaptasi dgn cepat agar tdk tertinggal, kata Kartini.
Terpisah, melalui daring yang dilakukan dari kantor Bupati Mamuju, Sekretaris daerah kabupaten mamuju H. Suaib, mengapresiasi atas pengukuhan pengurus DWP se-Sulbar, ia berpesan agar semua anggota Darma Wanita Persatuan dapat meningkatkan soliditas dan mampu tampil sebagai mitra strategis pemerintah dalam upaya suksesi pembangunan, dan secara personal ia juga mengapresiasi kehadiran para anggota darma wanita persatuan yang merupakan isteri-isteri dari suami yang berprofesi sebagai ASN, menurutnya keberhasilan seorang suami tidak akan pernah terlepas dari peran isteri yang selalu memberikan dukungan di belakangnya.|asdr