Jumat, Oktober 4, 2024

Tingkatkan Pemakaian Secara Massal, BI Dukung Inovasi Bahan Baku Kain Tenun Sutera Mandar dan Sekomandi

- Advertisement -

BANNIQ.Id.Mamuju. Sebagai Bank central yang senantiasa mendukung pengembangan Haritage dan kekayaan budaya lokal, seperti di Provinsi Sulbar dengan kain tenun khas seperti Tenun sutera mandar, tenun ikat sekomandi dan Sambuq,Bank Indonesia selalu berposisi sebagai pendamping pengembangan kekayaan budaya tersebut.

Salah yang menjadi perhatian BI Perwakilan Sulbar yakni mendorong pemakaian secara massal kain tenun sutera mandar dan sekomandi, melalui inovasi bahan baku yang lebih nyaman dan adem bila dikenakan.

Kain tenun sutera Mandar motif Pangulu(foto:Banniq.id)

” Agar dapat digunakan secara massal, baik untuk acara-acara budaya atau pakain rutin pada hari tertentu bagi pegawai baik ASN maupun pegawai swasta di Sulbar, dibutuhkan satu inovasi dari aspek bahan bakunya, agar pada saat dikenakan tidak panas seperti bahan sutera dan sekomandi saat ini,” jelas Kepala BI Perwakilan Sulbar,Gunawan Purbowo, pada kegiatan Ngobrol Santai (Ngobras) bersama puluhan awak media di kafe Ruang Rindu Mamuju,Selasa(13/2/24).

Untuk kepentingan inovasi bahan baku kain tenun tersebut lanjut Gunawan, nantinya BI akan menjalin komunikasi dengan ahli kian tenun yang memiliki galeri. Selain itu akan ada komunikasi dengan pengurus Dekranas dan Dekranasda.

Tenun Ikat Sekomandi beragam motif(foto:repro)

” Guna mewujudkan harapan ini tentu yang kita akan lakukan adalah bekerjasama dengan ahli kain tenun, mungkin bahan baku benangnya yang perlu inovasi agar lebih nyaman dikenakan, seperti yang pernah dilakukan BI terhadap kain karawo Gorontalo, yang dimodifikasi desainnya karena motifnya monoton, dan sekarang nilai ekonominya yang lebih menjanjikan, kita ingin seperti itu untuk sutera mandar dan sekomandi,” pungkasnya.|***.

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: