Kapolsek Prarural Tobadak, Ipda H.Mino,SE saat menyerahkan piala kepada peserta lomba Adzan yang berhasil meraih juara(photo:repro)
BANNIQ.Id. Tobadak. Berbagai kegiatan sosial dan perlombaan digelar oleh Kepolisian Republik Indonesia, dalam wilayah hukum Polda Sulbar,tidak terkecuali di Polsek Tobadak.
Adapun kegiatan yang digelar oleh Polsek Prarural Tobadak dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-73 tahun 2019, yakni Lomba Adzan dan Hafal (Tahfiz) Alqur’an, Jumat 28 Juni 2019, pukul 14.00.
Kapolsek Prarural Tobadak, Ipda H. Mino,SE menjelaskan peserta lomba Tahfiz dan Adzan tersebut berasal dari Siswa SD se Kecamatan Tobadak, yang terdiri atas : lomba Adzan sebanyak 21 Peserta dan Tahfiz Qur’an sebanyak 19 peserta.
” Dari lomba ini diambil peserta terbaik masing-masing lomba , juara 1,2,3 dan harapan 1,2,3. untuk juara 1,2,3 mendapatkan piala dan buku serta alat tulis. untuk yg juara harapan hanya buku dan alat tulis,” Terangnya.
Adapun yang bertindak sebagai Dewan Yuri kata H. Mino, yakni Anggota Polri, Ibu Bhayangkari dan Remaja Masjid.
Kegiatan lomba ini dipusatkan di masjid Baitul Amin desa Tobadak Kecamatan Tobadak Kabupaten Mamuju Tengah.|smd