BANNIQ.Id.Sulbar. Hari ini,Senin (13/7/2020) Tim Gutus Percepatan Penanganan Covid 19 Sulbar, kembali merilis penmabhan satu kasus pasien positif Covid 19.
” Sebelumnya kami menyampaikan bahwa Hasil Lab yang akan kami release hari ini adalah hasil pemeriksaan dari TCM RS Polewali Mandar tanggal 12 Juli 2020 Yaitu ada 1 orang penambahan kasus positif, dari kabupaten Polewali Mandar,” Terang Jubir Tim Gutus Covid 19 Sulbar, Safaruddin DM via rilis elektronik.
Adapun Kasus positif tersebut lanjut Safar, yang selanjutnya disebut kasus 143 Perempuan , inisial nn. Rda (17 tahun) adalah beralamat di Kelurahan Darma Kabupaten Polewali Mandar. Yang Bersangkutan (YBS) tidak memiliki riwayat perjalanan dari luar kota / daerah terjangkit dan tidak memiliki kontak dengan kasus terkonfirmasi. Rapid test YBS menunjukkan reaktif yang dilanjutkan dengan pemeriksaan swab, dan hasilnya positif. Saat ini YBS dirawat di RSUD Polewali mandar .
” Sehingga pertanggal 13 Juli hari ini, jumlah total positif Covid 19 untuk Sulbar sebanyak 143 kasus, dan yang dinyatakan sembuh sebanyak 95 pasien,” Pungkas Kadis Kominfo, persandian dan statistik Sulbar ini.| Nsr/asd