Rabu, Oktober 9, 2024

Gagal Pertahankan Medali yang Diraih di PON Papua, Atlit Jalan Cepat Sulbar Mursalim Berada di Posisi 5

- Advertisement -

BANNIQ.Id. Medan. Lomba atletik nomor jalan cepat putra yang berlangsung hari Rabu,18 September 2024 atlit Sulbar Sulbar peraih medali Perunggu di PON XX Papua,Mursalim Bahri tidak berhasil mempertahankan medali yang diraihnya di Papua setelah pada lomba tersebut Dia berada di Posisi 5 dengan catatan waktu 1.44.12.

Medali emas diraih oleh atlit Jabar,Hendro dengan catatan waktu,1.35.50, Perak diraih atlit DIY,Bayu Prasetyo, catatan waktu, 1.36.23,Perunggu Anggaran Septian Frans dari Jatim dengan waktu 1.37.47 di Posisi 4 Joliansyah asal Babel,catatan waktu 1.38.21.

Merespon capaian ini, Ketua PASI Sulbar,H.Sudirman mengapresiasi apa yang telah dicapai oleh Mursalim dan tim pelatih.

” Kami apresiasi capaian ini atas usahan maksimal yang telah dilakukan, baik atlit dan pelatih, ke depan kita akan terus mencari atlit-atlit atletik potensial yang akan digembleng menjadi atlit Profesional,” Jelas Sudirman yang datang menyaksikan langsung Mursalim mengikuti lomba.|***

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: