Kabar Duka,Sekda Pasangkayu Meninggal Dunia di Balikpapan

Bupati Pasangkayu Yaumil Ambo Djiwa dan rombongan di samping peti jenasah Almarhum Rahmat K,S.Sos(Sekda Pasangkayu)(photo:repro)

BANNIQ.Id, Pasangkayu— Info yang beredar di media sosial, Innalilahi lillahi wa innailaihi radjiun, Kabupaten Pasangkayu berduka. Di kabarkan Sekretaris Daerah (Setda) Pasangkayu Rachmat K Turusi meninggal dunia.

Untuk mengetahui kebenarannya, media ini mencoba melakukan konfirmasi kepada Kepala Badan (Kaban) BKPPD Kabupaten Pasangkayu, Andi Baso, S.Sos, M.AP.

Setelah melakukan konfirmasi, Andi Baso membenarkan bahwa informasi yang beredar di medsos adalah benar, Setda Kabupaten Pasangkayu telah meninggal dunia pada hari Senin Tanggal 20 Maret 2023.

“Iya benar saya sekarang di Kalimantan, Pak Sekda telah meninggal dunia dalam kunjungan kerjanya di Balikpapan Kalimantan timur,” ucap Andi Baso ketika di konfirmasi melalui WhatsAppnya, Senin (20/03).

Laporan : Hendi Rusli/***

Banniq dot ID || Beritanya Tajam Setajam Sembilu © 2023

error:

This website uses cookies to provide you with the best browsing experience.

Accept
Decline