Kamis, Oktober 24, 2024

Kampanye Dialogis, Cawagub Arwan Aras Sisir Sejumlah Titik di Kalukku

- Advertisement -

BANNIQ.Id. Mamuju — Calon wakil Gubernur Sulbar, Arwan M Aras T melakukan kampanye dan blusukan di sejumlah titik di Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Kamis (24/10/24).

Titik pertama yang didatangi adalah Lingkungan Labuang, Kelurahan Bebanga.

Di sana, Arwan bersilaturahmi dengan para tokoh masyarakat Bebanga dan warga sekitar.

Arwan didamping Ketua tim pemenangan ABM-Arwan Kabupaten Mamuju yang juga Anggota DPRD Sulbar, Khalil Qibran, Anggota DPRD Mamuju fraksi Partai Gerindra, Muhammad Fadli Thamrin dan koordinator juru bicara ABM-Arwan, Ashari Rauf.

Momen ini dimanfaatkan warga untuk mencurahkan isi hati mereka terkait perhatian dan kepedulian, terutama yang berkaitan dengan sarana atau bantuan nelayan, perikanan dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Di titik kedua, Arwan Aras mengunjungi pondok pesantren Atthahiriyah Annahdliyah di Lomba-lombang, Kelurahan Sinyonyoi.

Di sana, Arwan Aras memohon doa dari pengasuh dan pimpinan pondok pesantren Atthahiriyah agar diberi kesehatan dalam menjalani aktivitas di masa kampanye bersama calon gubernur, Ali Baal Masdar (ABM)

Setelah dari pondok pesantren Atthahiriyah, Arwan Aras melanjutkan kampanye di Dusun Malolo, Desa Kalukku Barat.

Warga sangat antusias menyambut kedatangan Anggota DPR RI periode 2019-2024 itu. Mereka juga langsung dialog interaktif dengan Arwan terkait kondisi dan kebutuhan warga di Desa Kalukku Barat, mulari akses jalan, bantuan nelayan dan modal usaha.

Di hadapan ratusan warga, Arwan menyempatkan diri untuk menyampaikan visi dan misi serta 10 program unggulan ABM-Arwan.

“Visi misi dan program ini yang akan menjadi patokan kami dalam memajukan Sulbar jika dipercaya menjadi wakil gubernur Sulbar,” ujar Arwan.

Terkait harapan yang disampaikan warga, Arwan mengaku akan menyelesaikan persoalan tersebut secara bertahap. Apalagi sejumlah masukan dan harapan warga sejalan dengan visi, misi dan program ABM-Arwan.

Baca Juga >>   Hadiri Pembukaan Ikanas Kapolda Sulbar Cup, Bahtiar: Daerah Harus Perbanyak Even

“Bapak ibu jangan khawatir, Presiden kita saat ini adalah Prabowo, ketua Partai Gerindra. Kami ABM-Arwan diusung oleh Pak Prabowo, jadi kedepan akan mudah menjawab permintaan-permintaan warga. Insya Allah program dan bantuan-bantuan nelayan, pertanian dan sebagainya akan mudah turun ke masyarakat,” terang Arwan.

Setelah kampanye di Kalukku berakhir, Arwan bersama rombongan bertolak ke Kecamatan Bonehau dan Kalumpang untuk melanjutkan agenda kampanye.

Di hari yang sama, calon gubernur Sulbar ABM, menyisir sejumlah titik di Kecamatan Mamuju, Kecamatan Simboro dan Kecamatan Tapalang Barat.

Di Kecamatan Mamuju, gubernur Sulbar periode 2017-2022 itu blusukan ke pasar lama dan pasar baru Mamuju.

Di Kecamatan Somboro, ABM didampingi ketua tim pemenangan ABM-Arwan Sulbar, Syahrir Hamdani dan Komandan Operasi pemenangan, Irwan Satyaputra Pababari melakukan kunjungan ke salah satu tokoh akademisi Sulbar, Drs. H. Ahmad Taufan.

Setelah silaturahmi, ABM bersama rombongan menuju Desa Sumare, Kecamatan Simboro. Lalu, ke Desa Lebani, Kecamatan Tapalang Barat.|***

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: