Senin, November 25, 2024

Kapolda Sulbar Shalat Berjama’ah di Masjid Su’ada Mamuju

- Advertisement -

BANNIQ.Id. Sulbar – Memproritaskan agama adalah hal yang mutlak sebenarnya untuk dilakukan oleh setiap hamba, kerena dasar iman hakiki terletak pada agama yang mulia ini.

Iman adalah tolok ukur kemulian manusia, jika iman kita jaga maka manusia akan berada di puncak kemulian begitupun sebaliknya jika iman tak ada maka kehinaanlah yang kita sadang bahkan lebih hina dari binatang.

“Hadirkan iman didalam hati untuk menjadi hamba yang paling mulia.”

Untuk itu, agar iman kita ini tetap kokoh perlu ada sikap saling mengasihi, saling peduli dan mengingatkan kepada kebaikan sehingga Allah Ridhoi segala urusan kita.

Nasehat ini disampaikan langsung oleh Kapolda Sulbar Brigjen Pol Drs. Baharudin Djafar, M.Si saat melancarkan safari subuhnya di Masjid Syuhada Polewali Mandar (Polman), Jumat (18/10/19).

Dikesempatan yang sama, Kapolda juga menyampaikan agar seluruh jamaah menjaga hubungan silaturahim dengan saling harga menghargai dan hormat menghormati.

Ingat Allah menciptakan dua mata satu di pakai untuk melihat kebaikan orang lain dan satu digunakan untuk melihat melihat kejelekan diri kita, tutur Kapolda.

Turut hadir dalam kegiatan safari subuh ini, Karo Rena, Kapolres Polman, para pejabat utama Polres Polman dan seluruh jamaah sholat subuh.

Sementara itu, Iman Habib Fauzi Masjid Syuhada mewakili seluruh jamaah mengucapkan terimakasi kepada Kapolda yang telah menyempatkan diri untuk berbaur dengan masyarakat serta berbagi nasehat untuk kemaslahatan umat, ungkapnya.

Kabid Humas AKBP Hj. Mashura, ditempat yang berbeda mengatakan mengajak kepada yang ma’ruf dan mencegah kepada yang mungkar adalah program yang saat ini di gencarkan oleh Kapolda Sulbar Brigjen Pol Drs. Baharudin Djafar, M.Si yang dituangkan dalam program safari subuh dari masjid ke masjid demi mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif, sebut Kabid Humas Akbp. Hj. Mashura.|smd.

Baca Juga >>   Debat Publik Berakhir, KPU Himbau Pembersihan APK di Minggu Tenang
BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: