Senin, November 25, 2024

Pengurus Dekranas Pusat Inginkan Generasi Muda Sulbar Gemar Gunakan Kain Tenun

- Advertisement -
ketua Dekranasda Sulbar,Hj.Andi Ruskati Alibaal didampingi Akbar Atjo Majib, selaku pengurus Dekranasda dan Kabid Diskoperindag Sulbar saat memberi keterangan Pers usai pelaksanaan Fashion Show Hasil Tenun Mandar di Balai Kartini Jakarta(photo:akb)

BANNIQ.Id.Jakarta.Pameran kriyanusa yang menampilkan ragam produk Kerajinan dari seluruh Provinsi di Indonesia, dan mayoritas hasil kerajinan tersebut adalah kain tenun. Untuk Sulbar sendiri di Pameran Kriyanusa ini menampilkan 3 item kain tenun, yakni tenun sutera mandar, Tenun Ikat Sekomandi dan tenun Sambu Mamasa.

Sambutan pengurus Dekranas pusat yang sebahagian besar terdiri dari istri-istri Menteri Kabinet Kerja Presiden Jokowi-Jusuf Kalla, terhadap kain tenun Sulbar sangat apresiatif bahkan memotivasi untuk menggelar kegiatan fashion serupa di Pameran Kriyanusa 2019.

” Alhamdulillah pengurus Dekranas pusat dan beberapa istri menteri kabinet Kerja Jokowi-JK memberi apresiasi dan dukungan terhadap pengembangan tenun sulbar, bahkan mereka ingin kita menggelar kegiatan fashion show serupa di daerah tujuannya agar generasi muda di Sulbar gemar menggunakan kian tenun Sulbar,” Ujar pengurus Dekranasda Sulbar, ynag juga Kabid Perindustrian Diskoperindag Pemprov Sulbar, Akbar Atjo Majid,Di sela kegiatan Fashion show Pameran kriyanusa di Balai Kartini,Sabtu(14/9/2019).

Dalam Perhelatan Fashion show tersebut kata Akbar mulanya Dekranasda Sulbar mengajukan tiga kain tenun dari Sulbar yakni Sutra mandar, Sekomandi dan Sambu, namun karena sempinya waktu hanya sutera Mandar yang sempat didesain, sebagaimana yang ditampilkan di Fashion Show.|smd

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: