BANNIQ.Id.Sulbar. Bantuan Kementerian Pertanian (Kementan) yang diserahkan langsung oleh Mentan Dr.H.Syahrul Yasin Limpo, saat berkunjung ke Sulbar pekan lalu sangat diapresiasi oleh Kepala Dinas Tanaman Pangan,Holtikultura dan Peternakan(Distanak) Sulbar,Ir.Muhktar,M.MA.
Kepada laman ini,Selasa(10/12/2019) Mukhtar mengatakan, bantuan yang diberikan oleh Kementan yang diserahkan langsung Mentan Syahrul Yasin Limpo sangat membantu pengembangan pertanian di Sulbar.
” Kita apresiasi dan berterima kasih ke Kementan atas bantuan yang diberikan dan diserahkan langsung oleh pak Mentri, Terutama untuk bibit jagung yang telah memberikan bantuan sebesar 7000 hektar, dan sebelumnya juga telah memberikan 30 hektar, meskipun itu belum cukup dari luasan pengembangan tanaman jagung di Sulbar seluas 400 hektar,” Urai Mukhtar.
Selain bibit, kata Mukhtar Kementan juga memberikan bantuan alsintan berupa pompa air untuk penunjang pengembangan tanaman jagung di Sulbar.
” Bantuan Alsin berupa pompa air juga sangat membantu petani kita untuk menunjang pengembangan tanaman jagung di Sulbar, meskipun ini juga belum mencukupi dengan kebutuhan petani kita,” Imbuhnya.
Untuk pengembangan produktivitas komoditas pertanian yang dikembangkan oleh petani di Sulbar, Sambung Mukhtar Mentan juga berharap kepada petani Sulbar untuk memanfaatkan suffort perbankan melalui Bantuan kredit lunak.
” Pak Mentri berharap agar petani kita di Sulbar juga mendukung pemerintah melalui peminjaman kredit lunak,KUR BRI untuk menunjang semua sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam pengembangan komoditas, apakah itu bibit atau pupuk dan lain-lain, ini untuk membantu target produktivitas yang ditetapkan Kementan, karena tidak semua bisa disubsidi oleh pemerintah makanya Petani dianjurkan untuk memanfaatkan KUR BRI tersebut,” Bebernya.
Kemudian khusus untuk mempermudah petani untuk mendapatkan bantuan pupuk, masih kata Mukhtar Distanak Sulbar juga berterima kasih atas pemberian kartu tani yang diterima oleh petani saat kunjungan Mentan pekan lalu.
” Kita juga berterima kasih atas pemberian kartu tani, Kartu tani ini khusus untuk mempermudah petani dalam mendapatkan bantuan pupuk, selama ini kan pemerintah telah mengsubsidi pupuk sebesar 60 persen, tapi jarang petani membeli di toko karena tidak ada ung cash, nah dengan kartu tani ini petani bisa menggunakannya untuk membeli langsung pupuk di toko/penyalur,” Pungkasnya|asdar