Rabu, Januari 15, 2025

PJS Bupati yakin Rachmat Gobel Bisa Menfasilitasi Bantuan ke Mamuju

- Advertisement -

BANNIQ.Id. Mamuju. Wakil Ketua DPR RI,Rachmat Gobel saat berkunjung ke Mamuju belum lama ini berjanji akan memfasilitasi bantuan yang akan masuk ke Mamuju, terutama dalam bidang pengembangan Perkebunan dan Pertanian.

” Melihat potensi sumber daya alam yang begitu melimpah yang dimiliki Sulbar, saya selaku Wakil rakyat meskipun dapil Saya berasal dari Gorontalo, tapi saya akan memfasilitasi bantuan untuk Kabupaten Mamuju,” Ujar Rachmat di Hadapan jajaran Pemkab Mamuju yang mengikuti pertemuan dengan Rachmat Selaku Wakil Ketua DPR RI.

Hal tersebut kata Rachmat pernah juga dilakukan di Provinsi Gorontalo dengan budidaya Tanaman jagung.

” konsepnya nanti akan sama yang pernah say lakukan di Provinsi Gorontalo, semoga dapat berhasil seperti di Gorontalo,” Ucapnya.

Merespon hal tersebut, PJS Bupati Mamuju,Abd.Wahab HS meyakini apa yang dikantakan oleh Rahmat Gobel akan dapat terealisai.

” Kami Yakin harapan tersebut akan bisa direalisasikan oleh Pak Wakil Ketua DPR, tidak sebagai anggota DPR Saja hal tersebut akan bisa direalisasikan, sebagai pengusaha kita sejak lama mengenal produksi baterai National yang merupakan milik keluarga Pak Rachmat Gobel,” Ujar Wahab.| asdar

Baca Juga >>   Peringati HUT ke 52 Tahun, PDIP Sulbar Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Demokrasi
BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: