Kamis, Desember 5, 2024

Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Pengprov PELTI Sulbar, Ajbar Langsung Tancap Gas Rancang Program Bersama Pengurus

- Advertisement -

BANNIQ.Id. Mamuju. Anggota Komisi IV DPRD RI Ajbar Abd.Kadir terpilih aklamasi sebagai Ketua Pengprov PELTI Sulbar pada Musprov yang Berlangsung selam dua hari dari tanggal 1 sampai dengan 2 November 2024 di Hotel Aflah Mamuju.

Usai terpilih, Ajbar langsung melakukan rapat internal pengurus PELTI Sulbar yang turut dihadiri Wakil Ketua Bidang Organisasi PB PELTI,Pangeran Pahlevi.

Pada rapat tersebut Ajbar menerima sejumlah masukan dari Pengurus Pengprov dan PB.PELTI, yang pada prinsipnya untuk lebih meningkatkan kinerja dan penguatan organisasi maupun untuk pengembangan atlit.

” Kita ingin membina sejak dini atlit Tenis Lapangan agar dipersiapkan untuk menjadi atlit Profesional kalau perlu kita didik dan latihan khusus pada usia sekolah,” jelas Ajbar.

Hal tersebut direspon positif oleh Pangeran Pahlevi yang mewakili PB PELTI mengikuti Musprov Pengprov PELTI Sulbar. Pangeran mengatakan, untuk meraih prestasi memang dibutuhkan persiapan yang matang. Paling tidak untuk target jangka panjang bagaimana persiapan untuk menghadapi Olimpiade.

” Untuk dapat meraih prestasi, Persiapan harus optimal misalnya kalau di PB PELTI target kita adalah bagaimna atlit kita bisa ikut olimpiade, kalau PELTI di daerah tentu mempersiapkan even kejuaraan ataupun keikutsertan kejuaraan baik tingkat daerah,regional.maupun Nasional,” ungkapnya.

Kemudian untuk penguatan Organisasi sambung Pangeran dibutuhkan penambahan struktur seperti komisi perwasitan dan pertandingan. Ia berharap di bawah kepemimpinan ketua baru akan banyak terobosan-terobosan yang akan dilakukan.

” Kita berharap di bawah kepemimpinan ketua Baru Pak Ajbar, akan ada harapan-harapan dan terobosan baru untuk kemajuan Atlit dan PELTI Sulbar,” pungkasnya.|***

Baca Juga >>   Jangan Takut Bertransaksi Gunakan Qris, BI Jamin Keamanannya
BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: