Senin, November 25, 2024

Wabup Turun Langsung Pantau Lokasi Bencana di Tappalang

- Advertisement -

BANNIQ.Id.Mamuju.Tidak hanya menerjunkan Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk melakukan pendataan lokasi bencana cuaca ekstrem di kecamatan Tapalang, Minggu siang (12/01/2020) Wakil Bupati Mamuju H.Irwan SP Pababari di dampingi Sekda Mamuju H.Suaib memantau langsung lokasi rumah rusak akibat Cuaca ekstrem yang ditandai angin kencang dan gelombang pasang di Desa Taan kecamatan Tapalang.

Irwan yang mengenakan kemeja hitam terlihat memantau dan berkomunikasi langsung dengan sejumlah warga sembari melakukan pengecekan terhadap rumah yang sebelumnya dilaporkan rusak.


Usai melakukan peninjauan Wakil Bupati langsung memerintahkan Dinas Sosial dan BPBD untuk segera memberikan bantuan yang bersifat jangka pendek seperti sembako dan pakaian, sementara untuk jangka panjang akan dilakukan komunikasi kepada Balai yang menangani khusus hal tersebut agar dapat memprogramkan pembangunan tanggul penahan ombak di areal yang setiap tahun memang sering mengalami kejadian serupa tersebut.


Meski beberapa rumah termasuk satu sekolah ( SDN Serang) dinilai tidak terdampak begitu parah, namun Irwan Pababari tetap mengingatkan agar warga tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang kemungkinan masih akan terjadi, ia juga menghimbau agar Masyarakat mulai merubah mindset untuk tidak membangun rumah terlalu dekat dengan bibir pantai agar terhindar resiko bencana.
Kepala Dinas Sosial Lutfi Muis berjanji akan segera mengirim bantuan sembako dan perlengkapan lainnya ke lokasi tersebut paling lambat besok.|smd-(advertorial)  

Baca Juga >>   Bahas Peningkatan Produksi Ternak Melalui Pembentukan Disnak, Pj Gubernur Berkunjung ke DPRD Subar
BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: