Senin, November 25, 2024

Terlilit Utang, Anak Tebas Ayah Kandung Hingga Meregang Nyawa

- Advertisement -

BANNIQ.Id, Pasangkayu-. Pembunuhan sadis yang dilakukan oleh seorang anak terhadap ayah kandungnya terjadi di Dusun Sidodadi, Desa Malei, Pasangkayu, Sulawesi Barat, Senin (19/9).

Korban pembunuhan diketahui bernama Yunus (60), dan pelaku bernama Mursalim (32) yang merupakan anak kandunh korban.

Kejadian berawal dari cekcok mulut antara keduanya di kediaman pelaku, saat itu pelaku baru pulang melmamen sawit di kebun dan setiba di kediamannya ditegur oleh korban dengan menggunakan bahasa Bugis (Laogereko) yang artinya saya potong kamu (dengan nada kasar).

Dan kemudian terjadi pertikaian, pelaku menggunakan parang Malaysia dan korban menggunakan tombak sawit.

Saksi mata yang berinisial S mengatakan bahwa ia melihat keduanya yang sedang bertikai, namun S tidak berani masuk melerai karena keduanya memegang senjata tajam (Sajam), korban lari ke bawah kolom rumah S dan disitulah korban terjatuh terkena parang pelaku dan meninggal dunia.

Usai melakukan kejahatan pidana dengan korbannya yang sudah bersimbah darah, pelaku langsung menyerahkan diri ke Polres Pasangkayu dengan membawa parang yang ia gunakan.

Kasat reskrim Polres Pasangkayu Iptu Ronald Suhartawan, menerangkan bahwa pelaku saat ini masih dilakukan pemeriksaan dan pendalaman terkait dengan kasus tindak pidana tersebut.

Untuk sementara motif dari pembunuhan ini, diduga pelaku kesal terhadap korban (ayah kandungnya), dikarenakan korban banyak utang piutang dan pelaku yang membayar utang korban.

“Jadi pelaku ini kesal, karena ayahnya banyak utang,” jelas Ronald.

Selanjutnya akan didalami lagi untuk lebih detailnya.

“Jadi itu dulu yang dapat saya sampaikan, dan untuk informasi detailnya, kami akan dalami lagi motifnya,” pungkasnya.

Laporan: Hendi Rusli/***

Baca Juga >>   Pengacara Korban Pengancaman oleh AKBP RA Minta Dugaan Pelanggaran Etik Jangan Hanya Terapkan Satu Pasal
BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: