Senin, November 25, 2024

Putra dan Adik Almarhum Fahmi Meminta Cacian dan Hinaan Ke Keluarga Besarnya Dihentikan

- Advertisement -
Tangkapan Layar status salah satu Netizen yang diduga dialamatkan ke Cabup Majene Patmawati Fahmi(photo:repro)

BANNIQ.Id.Majene. Cacian dan Hinaan yang dialamatakan ke Calon Bupati Majene Patmawati Fahmi melalui medsos mengusik Kesabaran Keluarga Besar Almarhum Fahmi Massiara. Melalui Pernyataan Putra Sulung Almarhum Fahmi Massiara/Patmawati,Muh.Luth Perkasa Fahmi menegaskan kepada orang-orang yang telah melakukan penghinaan dan cacian ke Keluarganya.

Luth menepis tudingan terhadap Ibundanya yang disebut tidak merawat ayahnya sewaktu sakit hingga meninggal dunia.

” Pertama Kondisi Sakit yang dialami Ayahanda Kami Itu Merupakan Privasi dan Konsumsi Kami Sekeluarga demi Menjaga Kondisi Almarhum Ayahanda Kami yg Sedang Menjalani Agenda Politik dan Tanggung Jawab Beliau Selaku Kepala Daerah,” Tulis Luth melalui Akun FBnya, Minggu(15/11/2020).

Luth melanjutkan, Kedua dirinya Selaku Anak dan yang Mendampingi Almarhum Ayahandanya Selama Berobat di RS yang menjadi Saksi Bahwa Ibu dan Keluarga Besar Betul-betul Merawat dan Memperhatikan Ayahandanya.

“Apa yang bapak Sampaikan itu tidaklah benar. Saya Bersama 2 Adek yang Mendampingi Bapak Selama di RS yang Lebih Mengetahui Terkait Hal tersebut,” Sambung Luth.

Masih tulis Luth, Kepada yang telah menyampaikan cacian dan Hinaan itu agar segera menghentikan karena hal tersebut merupakan urasan privasi keluarga besarnya.

“Kami Selaku Perwakilan Keluarga Memohon dengan Sangat Kepada yang telah menghina dan mencaci Untuk Menghentikan Hinaan dan Cacian yang Menjadi Urusan Privasi Kami Sekeluarga,Semoga Allah Azza Wa Jalla Senantiasa Memberi Taufik Kepada Kita Semua Syukron Jazaakumullahu Khair Wa Barakallahufik,” Tulis Luth di akhir Statusnya.

Hal yang sama juga dihimbau oleh Bibi Muh. Luth Perkasa(adik kandung Fahmi) Farhana Massiara. Melalui akun FBnya Farhana juga meminta Netizen untuk tidak lagi mengusik kepergian Almarhum kakaknya yang sudah di alam.Barsyah.

” Assalamualaikum wr wb, para teman FB, saya sebagai adik kandung, dari bapak bupati Majene ,Almarhum , H, Fahmi Massiara , supaya, mendiang kakanda saya sudah tenang di alam barsyah, jangan lagi mengusik tentang beliau, kami sekeluarga makin sangat terpukul , dan sakit rasanya perasaan ini, syurga tempatmu kakakku, semoga husnul khatimah, Alfatiha,” Tulis Farhana. |oji/asd

Baca Juga >>   Debat Pamungkas, ABM-Arwan Bakal Lanjutkan Program Pewarisan Budaya Melalui Kurikulum dan Story Telling
BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: