Senin, November 25, 2024

Tim TPP Calon Ketua KONI Sulbar Nyatakan Berkas Pencalonan ABM Lengkap dan Memenuhi Syarat

- Advertisement -
Ketua TPP Calon Ketua KONI Sulbar,Mayjen TNI (Pur)Heru Suryono Karseno bersama Careteker Anggota KONI Sulbar Muh.Sabir saat memberi keterangan Pers terkait hasil Verifikasi dan Validasi berkas Calon Ketua KONI Sulbar(photo:banniq.Id)

BANNIQ.Id.Sulbar.Proses validasi berkas syarat pendaftaran terhadap Calon Ketua KONI Sulbar Andi Muhammad Alibaal Masdar yang telah dilakukan oleh Tim penjaringan dan Penyaringan(TPP) Calon Ketua KONI Sulbar dalam Rangka Musprovlub KONI Sulbar pekan depan, dinyatakan lengkap dan bersyarat.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua TPP Calon Ketua KONI Sulbar Mayjen TNI (Pur) Heru Suryono Karseno saat memberi keterangan Pers di Mamuju,Rabu(23/6/2021),didampingi Careteker Wakil Ketua KONI Sulbar Dr Widodo Sigit Fujianto,SH;MH dan Anggota Muh.Sabir.

” Setelah kita lakukan Verifikasi dan validasi terhadap berkas calon atas Nama Andi Muhammad Alibaal Masdar sebagai satu-satunya calon yang mendaftar, berkasnya dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat,” terang Heru.

Lebih jauh Jendral Purnawiran bintang dua ini merunut dari awal proses sosialisasi tentang tata tertib dan mekanisme pencalonan melalui Rakor di Majene yang dihadiri para ketua KONI Kabupaten dan Ketua Cabor telah sepakat tentang Tatib dan mekanisme tersebut.

” proses pencalonan ini diawali dengan rakor pada tanggal 18 lalu di Majene,KONI Kabupaten Hadir serta para Ketua Cabor, kita telah sosialisasikan dan disepakati bersama tentang Tatib dan Mekanisme Penjaringan dan Penyaringan, memang ada beberapa usulan dari peserta lalu kita sempurnakan dalam Tatib yang menjadi acuan dalam penjaringan calon ini,” imbuhnya.

Terkait adanya balon tidak puas karena terlambat mendaftar sebagai bakal calon sebut Heru, dipersilahkan untuk menempuh jalur hukum.

Calon Ketua KONI Sulbar,Andi Muhammad Alibaal Masdar (ABM) saat mengembalikan formulir dan kelengkapan berkas pencalonan(banniq.Id)

” Kita kan Negara Hukum, jadi kalau ada yang tidak puas kita persilahkan untuk menempuh jalur hukum atau misalnya ada langkah-langkah lain yang ditempuh secara bersama dalam rangka musyawarah itu lebih baik lagi, karena kita di dunia Olah raga yang menjunjung tinggi sportivitas dan kebersamaan sebaiknya menegakkan aturan yang telah kita sepakati bersama, untuk kemajuan olah raga di Sulbar,” tegasnya.

Baca Juga >>   Bahas Peningkatan Produksi Ternak Melalui Pembentukan Disnak, Pj Gubernur Berkunjung ke DPRD Subar

Lebih jauh Heru menjelaskan bahwa salah satu balon yang datang mendaftar bukan ditolak , tetapi memang yang bersangkutan datang pada saat jadwal pengembalian formulir, pada tanggal 20 Juni, mestinya mendaftar dan mengambil formulir Pendaftaran pada tanggal 19 Juni sesuai jadwal.

“Jadi kembali kami pertegas bukan ditolak tapi jadwal pendaftaran sudah tertutup,” lugasnya.

Terkait somasi yang dilakukan terhdap tim TPP masih kata Heru Pihak Tim TPP Calon ketua KONI Sulbar telah menjawabnya.

” Somasi yang disampaikan, kami juga telah memberikan jawaban,” Simpul Sekertaris Kareteker KONI Sulbar ini.|asdar

BERITA TERKAIT

Berita Populer

Komentar Pembaca

error: