• SULBAR
  • Normalisasi Aktivitas Kantor Pasca Gempa, Karo Umum dan Perlengkapan Pemprov Beri Spirit dan Motivasi ke Pegawainya

Normalisasi Aktivitas Kantor Pasca Gempa, Karo Umum dan Perlengkapan Pemprov Beri Spirit dan Motivasi ke Pegawainya

Facebook
WhatsApp
Twitter
Karo Umum dan Perlengkapan Pemprov Sulbar,Ansar Malle,SE;M.Si saat menyamoaikan arahan ke pegawianya di area Marasa Corner,kantor Sementara Biro umum dan perlengkapan(photo:repro)

BANNIQ.Id. Mamuju. Pasca kota Mamuju diguncang gempa Jum’at 15 Januari lalu turut berdampak kepada aktivitas perkantoran yang selama dua pekan ini mandeg, mengingat sebahgian besar pegawai baik ASN maupun PTT di lingkup Pemprov masih dalam pemulihan trauma atas efek guncangan gempa, termasuk di unit Biro Umum dan Perlengkapan Pemprov Sulbar.

Untuk mendukung normalisasi aktivitas kantor Senin, 1 Februari 2021, Kepala Biro Umum Pemrpov Sulbar, Anshar Malle memberikan arahan kepada para ASN dan Non ASN Biro Umum Pemprov Sulbar, dalam rangka kembali melakukan normalisasi aktivitas kantor. Kegitan tersebut berlangsung di Area Marasa Corner Kompleks Kantor Gubernur Sulawesi Barat.

” Saya memohon maaf bilamana dalam beberapa hari ini agak keras dalam mengarahkan teman-teman tapi itu adalah untuk kepentingan bersama, saya tidak ada kepentingan pribadi, kepentingan saya ini untuk membawa kawan-kawan sesuai tujuan organisasi,” tegas Anshar di hadapan puluhan pegawai Biro Umum dan Perlengkapan Pemprov Sulbar.

Arahan yang disampaikannya itu sebut Ansar, sesuai hasil rapat bersama para pimpinan di rumah jabatan Gubernur Sulbar,dimana diharapkan para pimpinan OPD dapat melakukan percepatan aktivitas perkantoran dan segera memfasilitasi jajarannya untuk kembali berkantor

” yang pertama untuk biro umum kita berkantor diparkiran kantor gubernur dan saya berharap kepada para Kabag dan kasubag untuk memetakan ruangan masing-masing , penyediaan sarana fasilitas perkantoran untuk menunjang pelaksanaan kita dalam bekerja, Yang kedua melakukan inventarisasi aset dg meminta pendampingan dari pihak Inspektorat Provinsi Sulbar,” Imbuh penggagas Marasa Corner ini.

Lebih lanjut Ansar menyampaikan, diharapakan dengan Kehadiran ASN maupun PTT di lingkup Biro Umum dan Perlengkapan dapat mengkondisikan aktivitas kantor dengan tempat yang ada saat ini

Masih kata Ansar, konsolidasi internal organisasi biro umum kembali dilanjutkan dan sy harap para kabag dan kasubag beserta staf untuk kembali melaksanakan pekerjaan yg mendesak dan menjadi prioritas pasca gempa Sulbar.

” Kiranya Kehadiran ASN, dapat mengkondisikan aktivitas kantor dengan tempat yang ada saat ini
Penegakan kedisiplinan tetap dilakukan dengan Absensi kerja dan atasan langsung tetap menilai staf masing-masing, nanti penilaiannya di rangkum dalam sebulan atau per tiga bulan,” Harapnya.

Ditambahkan Ansar, kondisi beberapa fasilitas kantor yang menjadi sasaran penjarahan, dan hal tersebut menjadi keluhun beberapa staf Pemprov mengingat banyaknya data dan dokumen penting yang ada dikomputer ternyata raib dijarah oknum yang tidak bertanggung jawab

” Makanya kemarin saya menegaskan ke securty untuk menangkap semua oknum yang menjarah fasilitas kantor untuk diproses sesuai ketentuan yang ada ,” tandasnya.

Di akhir arahannya, Ansar tak luput memberikan motivasi ke jajarannya , walaupun kantor dalam kondisi roboh namun semangat pengabdian tetap tidak bisa runtuh.

” Walaupun Kantor kita Roboh dan ambruk tapi semangat mengabdi untuk Sulbar tidak boleh sedikitpun runtuh….tetap semangat untuk bangkit bersama-bersama membawa biro umum semakin lebih baik, “Simpul Pamong yang akrab disapa AML ini.”

Informasi Lainnya